SECARA AKLAMASI: Ketua dan Sekretaris PC GP Ansor Kudus Dasa Susila dan Hidayat Nur memberi selamat kepada ketua PAC Mejobo terpilih Syafif Hariyanto usai konferensi pada Sabtu (6/3) di SMK NU Maarif 03 Kudus.
KUDUS, ansorkudus.or.id – Sebanyak 11 pimpinan ranting mantab memilih Syafif Hariyanto sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakakan Pemuda Ansor Kecamatan Mejobo periode 2021 hingga 2023 pada Konferensi PAC GP Ansor Mejobo di SMK NU Maarif 03 Kudus, Sabtu (6/3).
Ketua demisioner Joni Prabowo mengatakan, pemilihan tak dilakukan secara voting, tapi secara musyawarah mufakat 11 pimpinan ranting. “Ini tradisi dari periode-periode sebelumnya,” ucap Joni.
Ia menyampaikan sahabat Syafif memiliki track record yang cukup baik untuk melanjutkan estafet perjuangan Ansor Mejobo. Diantaranya, pernah menjadi ketua IPNU Jojo, ketua PR Ansor Jojo dan sekretaris PAC GP Ansor Mejobo dua periode.
“Harapannya, ketua yang baru dapat melanjutkan kegiatan yang baik seperti ngaji kitab kuning dan melaksanakan hasil rapat sidang komisi. Salah satunya membuat badan usaha,” tambahnya.
Ketua PC GP Ansor Kudus Dasa Susila yang hadir bersama sekretaris Hidayat Nur memimpin jalannya konferensi PAC Ansor Mejobo. Ia menetapkan hasil sidang komisi, laporan pertanggungjawaban dan memandu hingga terpilih ketua baru.
Paska konferensi ia berpesan agar segera membentuk tim formatur. Lalu hasilnya disampaikan ke pimpinan cabang. Pihaknya menarget dalam 30 hari harus sudah terbentuk kepengurusan yang baru.
“Bila sudah terbentuk akan kami mintakan SK ke pimpinan wilayah,” kata Dasa.
Pihaknya menginginkan semua PAC termasuk, PAC Ansor Mejobo untuk menyukseskan tahun pengkaderan. Dengan demikian akan muncul kader-kader baru. “Kader yang memiliki loyalitas dan integritas,”lanjut dia. (MS/AR)