KUDUS, ansorkudus.or.ID – Mukhlisin mengingatkan kepada seluruh kader Ansor dan Banser Megawon untuk memiliki cita-cita besar demi masa depan NU.
Hal ini ditegaskan ketua PAC GP Ansor Jati itu saat mewakili PC GP Ansor Kudus melantik M. Shofirin Ketua PR GP Ansor Megawon beserta pengurus masa khidmat 2022-2024. M. Shofirin terpilih secara aklamasi menggantikan M. Hidayat ketua PR. GP. Ansor Megawon periode 2020-2022.
“Kepada seluruh kader Ansor Banser Megawon, kalian harus memiliki cita-cita besar, apakah itu cita-cita ingin melihat Indonesia jaya, maju dan cita-cita besar lainnya,” tegas Mukhlisin di hadapan kader Ansor Banser di Masjid Al Muttaqin Megawon bertepatan peringatan Hari Santri Nasional tingkat desa Megawon, Sabtu (22/10).
Beliau juga mengimbau kepada seluruh kader Ansor dan Banser untuk tidak mudah sakit hati meski di-bully dan senantiasa berjiwa besar dan saling berbagi.
“Kader Ansor Banser tidak boleh mudah sakit hati. Ansor dan Banser tidak tumbang di-bully dan tidak terbang bila dipuji. Kalau ada yang mem-bully maafkanlah mereka atas ketidaktahuannya,” pesan Mukhlisin
Selain itu panglima tertinggi Banser se-Jati ini juga mengingatkan kepada pengurus yang dilantik, untuk melayani dan membesarkan organisasi.
“Gambaran NU kedepan adalah gambaran Ansor hari ini. Jika Ansor tidak benar saya jamin NU ke depan tidak benar. Sebagai kader Nahdlatul Ulama, Ansor dan Banser harus on the track. Karena NU sejak lahir diniatkan untuk Indonesia. NU dilahirkan untuk kemerdekaan dan kejayaan Indonesia,” tandas Mukhlisin.
Tampak hadir dalam prosesi pelantikan, Kepala Desa dan ketua BPD Megawon, ketua PRNU Megawon beserta pengurus Badan Otonom, takmir masjid Al Muttaqin serta muslimin muslimat warga desa Megawon.
Setelah prosesi pelantikan acara dilanjutkan dengan pembacaan maulid simtudduror dan sholawat oleh Jam’iyyah dzikir dan salawat Rijalul Ansor Megawon bersama ikatan remaja masjid Al Muttaqin diiringi persatuan Hadroh Megawon.(*)
Kontributor : Anton Wibowo
Editor : Gunawan TB Setiyadi